Selasa, 13 November 2012

Emas Tertahan Oleh Kebijakan Moneter AS

13 November 2012

Emas diperdagangkan tidak banyak berubah pada hari Senin, didukung oleh perkiraan kebijakan moneter AS yang tetap longgar.

Bursa saham dunia, biasanya pergerakannya berkorelasi dengan emas, bergerak turun tipis untuk hari keempat pada hari Senin, membatasi pergerakan ke atas untuk logam mulia, yang sempat diperdagangkan di level tertinggi, hampir mendekati $ 1800 pada awal Oktober.”

Kenaikan harga emas dikarenakan kombinasi dari outlook pada ekspansif kebijakan moneter AS dan ketakutan atas “fiscal cliff,” kata Eugen Weinberg, kepala riset komoditas global di Germany’s Commerzbank di Frankfurt.

Sementara itu Peter Fertig, konsultan di Quantitative Commodity Research mengatakan bahwa kelanjutan dari kebijakan moneter AS menjadi patokan untuk pasar emas. “Saat ini faktor pelonggaran kuantitatif yang memberikan dukungan untuk pasar emas,”kata Fertig.“Harga emas berpotensi untuk naik kedepannya, namun pergerakan itu krusial, tergantung bagaimana Wall Street bereaksi, “tambahnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar