Rabu, 30 November 2011

Kecemasan Geopolitik Mendukung Minyak

Harga minyak naik untuk ditutup dekat $100 per barel hari Selasa pasca kenaikan pada data kepercayaan konsumen AS dan lelang obligasi Italia yang cukup sukses, pasca penyerangan oleh pengunjuk rasa Iran terhadap 2 duta besar Inggris di Teheran.

Kepercayaan konsumen AS naik dari level rendah 2-1/2 tahun di bulan November seiring kekhawatiran tentang prospek pekerjaan dan pendapatan berkurang, menurut laporan sektor swasta. Investor merasa lega setelah lelang obligasi Italia berhasil mengumpulkan 7.5 milyar euro, meski yield-nya menyentuh level tinggi sepanjang sejarah euro.

Lelang obligasi yang berlangsung beberapa jam sebelum Perdana Menteri Italia akan bertemu dengan menteri keuangan zona Eropa untuk membicarakan rencana reformasi ekonomi ini mendorong minyak
naik.

"Kombinasi dari resiko geopolitik terkait situasi di Iran dan data kepercayaan konsumen AS yang positif telah mendorong harga minyak naik," ucap Gene McGillian, analis pada Tradition Energy di Stamford, Connecticut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar