Selasa, 15 November 2011

Penguatan Dollar Menekan Emas

Emas anjlok pada hari Senin, tertekan oleh penguatan dollar, yang menguat pasca optimisme atas kemampuan Italia dan Yunani untuk menangani krisis hutangnya berubah menjadi kecemasan.

"Nampaknya emas tidak sedang menjadi safe-haven saat ini, emas lebih seperti komoditas yang diuntungkan oleh adanya likuiditas dan tidak diuntungkan oleh adanya potensi kehancuran di Eropa," ucap Nic Brown, kepala strategis komoditas Natixis.

"Masih belum jelas apakah periode untuk melepas aset beresiko telah berakhir, atau apakah ini yang ingin dikatakan oleh pasar? Atau apakah pasar ingin kita untuk menentukan safe-haven untuk masalah di Eropa adalah dollar." Namun, bisa dikatakan optimisme investor terhadap emas cukup tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar